Article Detail
“Mengenal Tempat dan Lingkungan Sekolahku”
Halo sahabat Tarki
“Mengenal Tempat dan Lingkungan Sekolahku”
Horeee…Kegiatan MPLS hari ke-3 sudah selesai. Dari rumah saja - Rabu, 14 juli 2021 pukul 07.30-8.56 anak-anak mengikuti pembelajaran virtual bersama pendamping. Puji Tuhan kegiatan hari ini berjalan dengan lancar dan sukses. Tentunya berkat doa kami semua, kesiapan para guru, dukungan orang tua dan antusias anak-anak TK RA Kartini yang luar biasa. Yang membuat kami kagum, meskipun pembelajaran virtual anak-anak tidak mogok/nangis, mereka serius dan sangat konsentrasi. Hingga waktu 1 jam lebih, tak terasa lama karena kami menyajikan dengan enjoy….serius tapi santai mengikuti alur dan kebiasaan anak-anak di rumah yang terlihat dalam zoom. Materi yang dikemas dengan PPT sederhana tapi bermakna bagi jenjang PAUD sangat pas disuguhkan pada anak-anak, apalagi kamipun berekspresi seperti anak-anak dengan bahasa anak-anak, hingga kami terlihat seperti teman mereka. Ha..ha..ha, seru’kan??? Itulah dunia anak yang sebenarnya.
Oiya…Bu Wulan mengenalkan keberadaan sekolah dengan tempat dan ruang-ruangnya, juga mengenalkan Pak Ponco dan Pak Johan sebagai pahlawan kebersihan sekolah, Bu Lusi mengenalkan karyawan TK RA Kartini yang dikemas dengan tebak-tebakan gambar foto yang divariasi dengan mengenal warna, angka, dan huruf, dan Bu Nensi mengenalkan semua nama anak di TK RA Kartini perjenjang. Dalam kegiatan tersebut, semua anak terlibat serta berani untuk menjawab pertanyaan guru dan tata tertib zoom sungguh ditaati anak-anak serta orang tua.
Sebagai kegiatan penutup anak-anak berdoa dan tugas refleksinya anak-anak didampingi orang tua di rumah menjadi pahlawan kebersihan dengan membantu mama dan papa misalnya: menyapu, mengelap, merapikan sandal/mainan, dll. Terimakasih anak-anak dan mama, papa hebat yang mendukung kegiatan kami. Tuhan memberkati.
-
there are no comments yet