Article Detail
Mengenal Macam-Macam Bau
Halo sahabat Tarki ??
Setelah kemarin TK A belajar mengenal pancaindra, hari ini (Kamis, 5 Agustus 2021) kelompok A bersama-sama belajar tentang indra penciuman. Apa ya indra penciuman? Ya, hidung. Hidung dapat mencium dan membau beraneka macam bau dan wangi-wangian ya.
Ada harum kopi, sabun, parfum dan ada yang tidak terlalu harum dan menyenangkan seperti cuka dan sampah yang menumpuk.
Anak-anak sudah merasakan aneka macam bau. Diakhir kegiatan, bersama-sama menghitung benda dan memilih benda mana saja yang dapat dirasakan oleh indra penciuman. Kita harus menjaga hidung kita tetap bersih ya agar indra penciuman kita dapat bekerja dengan baik. Hebat ???? (*kat)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment