Article Detail

Lingkungan Sekitar Rumahku


Hallo sobat Tarki..

Apa kabar pagi ini? Mari kta melihat lingkungan sekitar rumah, bagaimana keadaannya? Hari ini Selasa, 28 September 2021 kegiatan bermain TK B lingkungan sekitar rumahku. Lingkungan sekitar rumah adalah segala sesuatu yang ada di sekitar kita, flora, fauna, dan benda mati. Mari keluar melihat keadaan lingkungan sekitar rumah. Apa yang anak-anak lihat? Rumah-rumah bersih, banyak tanaman membuat udara sejuk, tidak ada sampah berserakan, kendaraan berjalan pelan-pelan.   

Bagaimana cara menjaga kebersihan lingkungan rumah kita? Menyapu rumah sehingga lebih nyaman untuk dihuni, menyiram tanaman agar menjadi lebih segar, membersihkan selokan sehingga ketika hujan datang selokan tidak meluap, membuang sampah pada tempatnya sehingga sampah tidak menimbulkan bau. Mari melihat perbedaan 2 gambar lingkungan sekitar rumah, ceritakan apa perbedaannya? Sekarang anak-anak tahu manfaat menjaga kebersihan lingkungan rumah.          Setelah bercakap-cakap lingkungan sekitar rumah, ayo melipat bentuk tempat sampah. Tidak hanya tempat sampah, tapi anak-anak juga bermain bola dengan tertib agar tidak mengganggu orang lain, caranya membuat jalan dari playdough, bola pingpong, dan sedotan. Cara bermainnya meniup bola pingpong mengikuti arah jalan sampai keluar. Wah, senang sekali meniup bola sampai ke finish.                                  

Apakah PJJ hari in menyenangkan? Tentu saja menyenangkan. Nantikan PJJ besok pagi, pasti membuat semangat dan ceria. Salam sehat…. (*lus)


Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment