Article Detail

Ibadat Jumat Pertama dari Rumah

    Jarak membuat para guru dan peserta didik berjauhan, namun kami tetap saling menguatkan melalui ibadat jumat pertama yang diadakan TK-SD RA Kartini pada Jumat lalu, 4 September 2020. Karena keterbatasan ruang zoom, adik-adik TK mengikuti Ibadat melalui live streaming youtube. Tidak mengurangi keinginan berdoa bersama, anak-anak tetap melakukan ibadat bersama dari rumah bersama keluarga. 

Hal ini mengingatkan kita pada ajaran Tuhan yang tertulis di Kitab Suci, "saat 2-3 orang berkumpul, maka Aku ada di tengah-tengah mereka" Sehingga pendampingan dari orang tua juga sangat dibutuhkan anak-anak pada saat seperti sekarang ini. (*kat)



Ibadat Jumat Pertama dari Rumah

Halo sahabat Tarki ??

Hari ini di rumah masing-masing – Jumat, 6 Agustus 2021 // Pk. 07.15 – 08.00 // via zoom TK–SD RA Kartini mengikuti Ibadat Jumat Pertama dengan tema “Kasih Tuhan Memampukan” diikuti oleh SD Kelas 1 s.d 3 dan TK. Kegiatan dipimpin Bpk Lukas Restu Setyawan (Guru SD RA Kartini) dan lagu pujian oleh Sr. Nelli CB. Dalam kegiatan Ibadat pagi anak-anak disapa dengan hangat dan diajak bersemangat memekikkan Salam Tarakanita, dilanjutkan dengan Doa pembukaan, Mendengarkan Bacaan Injil dari (Markus 9: 2–10) yang disajikan dengan tampilan video yang jelas dan gambar menarik, lalu Pak Lukas mengulas dengan singkat makna Injil secara sederhana dengan Bahasa anak-anak. Saat Pak Lukas bertanya anak-anak bisa menjawab dengan benar. Pesan dari pak Lukas, semoga Kasih Tuhan memampukan kita untuk meneladan hidup Yesus yang penuh kasih. Setelah itu Doa Umat dan Doa Penutup. Diakhir kegiatan Pak Lukas memberikan kesempatan pada Bu Wulan (KS baru TK RA Kartini TA 2021-2022) untuk menyampaikan sesuatu. Bu Wulan mengapresiasi semangat dan kesetiaan anak-anak mengikuti Ibadat dan berpesan agar TK RA Kartini jika sudah lulus TK 100% masuk SD RA Kartini. Harapannya semoga anak-anak sejak dini terbiasa berdoa bersama dan Kegiatan yang kompak di Komplek Jagir TK–SD RA Kartini terus dihidupi bersama. Salam Sehat dan Salam Kretif. (*wul)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment