Article Detail
Dream Big Dream
Pengalaman baru yang akan selalu anak2 ingat pada tahun ini, adalah pelepasan siswa/i TK B yang dilakukan secara virtual.
Tanpa mengurangi rasa bahagia kami, akhirnya anak-anak manis ini lulus dan siap masuk ke jenjang yang lebih tinggi
Sederhana tapi mengena.
Kegiatan dilakukan dengan cara sederhana diawali dengan doa, kemudian bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Tarakanita selanjutnya sambutan ibu Mariana Bettaria selaku Kepala Sekolah, lalu pemanggilan satu-persatu siswa/i yang lulus. Adanya kesan dan pesan dari bapak ibu guru dan karyawan juga menyemangati anak-anak yang tak dapat ditemui satu persatu. Selanjutnya adanya hiburan Modern Dance dari siswa, yaitu Hani, Puisi Rindu Sekolah oleh Jojo, dan Pesan Kesan dari salah satu siswa, Naya dan bu Adjeng, mama Gwen sebagai wakil orang tua siswa.
Selamat dan sukses untuk anak-anak TK B, yang telah lulus.
Salam Tarakanita
Satu hati
Satu semangat
Tarakanita Yes!
-
there are no comments yet