Article Detail

Membuat Soup Sehat di Sekolah

Hari ini Ibu Guru memasak soup sehat bagi anak – anak, dinamakan soup sehat karena bahan yang digunakan adalah sayuran dan lauk pauk seperti : sayur wortel, kentang, kol, tomat, sosis, dan ayam. Yang menarik dari kegiatan tersebut adalah Ibu Guru memasak di depan anak – anak sambil menjelaskan bahan – bahan yang akan dipakai untuk membuat soup sekaligus manfaatnya bagi kesehatan, nah…. setelah semua bahan masuk dan bumbu sudah pas, terakhir menunggu sampai matang. mereka senang sekali apalagi saat dimasak aroma soupnya menggugah selera untuk segera menikmati kelezatannya, soup sudah matang dan anak – anak makan bersama bahkan ada beberapa anak minta tambah lagi, terima kasih Ibu Guru.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment